Visi Misi Desa

Visi

"GUYUP RUKUN GEGANDENGAN MBANGUN DESA "

Misi

Misi merupakan rumusan umum mengenai upaya-upaya yang akan dilaksanakan untuk mewujudkan visi. Misi merupakan tujuan jangka lebih pendek dari visi yang menunjang keberhasilan tercapainya sebuah visi. Dengan kata lain Misi Desa Pundenrejo merupakan penjabaran lebih operasional dari visi. Penjabaran dari visi ini diharapkan dapat mengikuti dan mengantisipasi setiap terjadinya perubahan lingkungan di masa yang akan datang dari usaha-usaha mencapai visi Desa Pundenrejo Dalam meraih visi Desa Pundenrejo seperti yang sudah dijabarkan diatas dengan mempertimbangkan potensi dan hambatan baik internal maupun eksternal, maka disusunlah Misi Desa Pundenrejo diantaranya : 

  1. Mewujudkan pelayanan yang profesional melalui peningkatan pelayanan kepada Masyarakat;
  2. Tata kelola pemerintahan desa yang responsif, akuntabel dan transparan.
  3. Melanjutkan pembangunan disegala lini baik fisik maupun non fisik;
  4. Peningkatan usaha pertanian /peternakan dan UMKM melalui permodalan dari BUMDes yang berkesinambungan;
  5. Mewujudkan kehidupan sosial budaya yang dinamis dan damai.
  6. Meningkatkan potensi dan daya dukung lingkungan yang berkesinambungan;
  7. Melibatkan masyarakat setempat dalam kegiatan pembangunan sarpras dengan berazas keadilan dan pemerataan melalui cara aktif berkomunikasi dengan pengurus RT / RW dan masyarakat;
  8. Mengusahakan swasembada air bersih melalui penambahan sumur dalam melalui program pamsimas dengan melibatkan masyarakat setempat sebagai pengelolanya;
  9. Peningkatan peran serta pemuda dan pemberdayaan perempuan dalam kapasitas pembangunan desa melalui Karang Taruna, PKK dan organisasi masyarakat lainnya.